Ramadhan, Taufik (2020) Ekstraksi dan karakterisasi senyawa pektin oleh tongkol jagung (zea mays L) dengan perbedaan pelarut. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.
Text (Cover dan abstrak)
FILE 1.pdf Download (141kB) |
|
Text (Bab 1 - bab v)
FILE 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (385kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
FILE 4.pdf Download (87kB) |
Abstract
Indonesia merupakan negara agraris dengan iklim tropis memiliki potensi bahan baku hayati yang cukup berlimpah. Salah satunya adalah jagung yang tersebar luas hampir merata diseluruh tempat di Indonesia Tongkol jagung merupakan bagian dari tanaman jagung yang kurang dimanfaatkan dengan optimal karena biasanya hanya digunakan sebagai bahan bakar atau dibuang begitu saja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui. Berapa kadar pektin yang diperoleh dari ekstraksi tongkol jagung dengan variasi penambahan jenis asam yaitu HCl 0,2 N dan Asam Oksalat 0,2 N Hasil penelitian menunjukkan Rendemen ekstrak pektin yang dihasilkan dengan jenis pelarut asam klorida (HCl) adalah sebesar 7,2% dan Asam Oksalat mendapatkan hasil sebesar 6,6 %. Hasil karakterisasi Pektin pada pengujian susut penegringn untuk jenis pelarut Asam Oksalat mendapatkan hasil 10,37%, HCl 0,2 N dan sampel standar 5,9%. Berat ekivalen untuk jenis pelarut HCl adalah 602 g/eq, asam oksalat 609 g/eq, standar 609 g/eq.Kadar metoksil untuk jenis pelarut HCl 0,2 N mendapatkan hasil 6,48%, asam oksalat 9,052%, dan standar 7,6%. Asam galakturonat untuk sampel HCl 0,2 N mendapatkan hasil 39,5 %, asam oksalat 55,48 %, dan standar 47,2 %. Pengujian sampel dengan FTIR menujukan hasil bahwa sampel mengandung gugus O-H, C-H, C=O, CH3, dan C-O. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa Rendemen ekstrak pektin yang dihasilkan dengan jenis pelarut asam klorida (HCl) adalah sebesar 7,2 % dan Asam Oksalat mendapatkan sebesar 6,6 %. Kata kunci : Tongkol Jagung, Pektin, Karakterisasi Pektin
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi Farmasi |
Divisions: | Prodi Farmasi |
Depositing User: | S.Farm. Taufik Ramadhan |
Date Deposited: | 09 Sep 2020 06:50 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 06:50 |
URI: | https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/1156 |
Actions (login required)
View Item |