GAMBARAN PRESISI DAN AKURASI HASIL QUALITY CONTROL PADA PARAMETER PEMERIKSAAN GLUKOSA DARAH DI LABORATORIUM PATOLOGI KLINIK RUMAH SAKIT X

Restaviani, Resa (2021) GAMBARAN PRESISI DAN AKURASI HASIL QUALITY CONTROL PADA PARAMETER PEMERIKSAAN GLUKOSA DARAH DI LABORATORIUM PATOLOGI KLINIK RUMAH SAKIT X. Diploma thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf

Download (45kB)
[img] Text (BAB I - BAB V)
BAB 1-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (900kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (116kB)

Abstract

Quality control (QC) adalah suatu proses atau tahapan didalam prosedur yang dilakukan untuk mengevaluasi proses pengujian, dengan tujuan untuk memastikan bahwa sistem mutu berjalan dengan benar serta dilakukan dengan tujuan untuk menjamin hasil pemeriksaan laboratorium, mengetahui dan meminimalkan penyimpangan serta mengetahui sumber dari penyimpangan. Tujuan penelitian ini untuk melihat gambaran hasil presisi dan akurasi quality control parameter pemeriksaan glukosa darah dan mengetahui hasil Mean, SD, KV dan d%. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif analitik menggunaan data sekunder hasil QC mulai dari bulan Agustus sampai dengan bulan Januari. Didapatkan hasil quality control pemeriksaan glukosa darah untuk KV dan d% bulan Agustus KV (3,65%) d% (4,0%), September KV (2,96%) d% (4,5%), Oktober KV (3,35%) d% (3,9%), November KV (2,0%) d% (3,5%), Desember KV (3,03%) d% (2,6%) dan Januari KV (4,18%) d% (4,9%). Departemen Kesehatan Republik Indonesia memutuskan batas minimum presisi (CV maksimum) untuk pemeriksaan glukosa darah masih di bawah nilai target yaitu < 5%. Sedangkan nilai bias atau d% dari pemeriksaan glukosa darah masih berada di bawah nilai target yang ditetapkan ISO 15197 yaitu < 5%. Dari hasil penelitian ini bisa disimpulkan bahwa nilai KV maksimum dan nilai bias (d%) masih dibawah nilai target yang di tetapkan Departemen Kesehatan Republik Indonesia dan ISO 15197 yaitu 5%. Kata Kunci : Quality Control, Presisi, Akurasi, KV, d% Oleh : Resa Restaviani 20118035

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: A.Md.Ak. Resa Restaviani
Date Deposited: 20 Aug 2021 11:49
Last Modified: 20 Aug 2021 11:49
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/1232

Actions (login required)

View Item View Item