Pengujian invitro nano kurkumin terhadap enzim alfa amilase

Anggraeni, Ratna (2021) Pengujian invitro nano kurkumin terhadap enzim alfa amilase. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalya.

[img] Text (COVER + ABSTRAK)
FILE_1_COVER_+_ABSTRAK_+_ABSTRACT[1].pdf

Download (112kB)
[img] Text (BAB I-V)
FILE_4_BAB_I-V[1].pdf
Restricted to Repository staff only

Download (339kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
FILE_5_DAFTAR_PUSTAKA[1].pdf

Download (110kB)

Abstract

Diabetes melitus merupakan bagian dari penyakit metabolik yang ditandai dengan hiperglikemia dan abnormalitas pada metabolisme karbohidrat, lemak dan protein. Glukosa yang meningkat dapat disebabkan salah satunya oleh enzim α-amilase yang terdapat didalam pankreas. Kurkumin merupakan salah satu tanaman yang memberikan aktivitas sebagai antidiabetes, dibuat dalam bentuk sediaan nanopartikel yang dienkapsulasi dengan kitosan menggunakan metode gelasi ionik dengan metode pengeringan (freeze drying). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui aktivitas nanopartikel kurkumin terhadap inhibitor enzim alfa amilase secara invitro menggunakan spektrofotometer ultra violet – visible pada panjang gelombang max 595. Metode pengujian dengan cara invitro terhadap enzim α-amilase merupakan pengujian yang digunakan untuk melihat aktivitas penghambatan enzim yang akan menurunkan kadar gula darah pada waktu makan. Hasil uji karakterisasi nanopartikel kurkumin diperoleh ukuran partikel 252,5 nm,dengan nilai PDI 0,402, dan nilai zeta potensial sebesar +10,4 mV. Berdasarkan hasil penelitian acarbosa diperoleh nilai regresi linier 0,9961 dan R2 0,9923 dengan nilai IC50 sebesar 63,32 mg/ml. Sedangkan nanopartikel kurkumin diperoleh nilai regresi linier 0,9950 dan R2 0,9901 dengan nilai IC50 sebesar 56,140 mg/ml. Dapat disimpulkan hasil uji invitro nanopartikel kurkumin terhadap enzim alfa amilase menunjukan nilai IC50 yang baik, dibandingkan dengan acarbosa, dimana nilai IC50 nanopartikel kurkumin lebih kecil yaitu 56,140 mg/ml sedangkan IC50 acarbosa yaitu 63,32 mg/ml. oleh : Ratna Anggraeni nim : 31116182

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: S.Farm. Ratna Anggraeni
Date Deposited: 04 Sep 2021 09:33
Last Modified: 04 Sep 2021 09:33
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/1542

Actions (login required)

View Item View Item