EVALUASI ABC TERHADAP PENGADAAN OBAT DI RSUD dr. SOEKARDJO KOTA TASIKMALAYA

Sri Nurjanah, Sani (2021) EVALUASI ABC TERHADAP PENGADAAN OBAT DI RSUD dr. SOEKARDJO KOTA TASIKMALAYA. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf

Download (56kB)
[img] Text (BAB I - BAB V)
BAB I - BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (347kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf

Download (170kB)

Abstract

Pengadaan merupakan kegiatan untuk merealisasikan kebutuhan yang telah direncanakan dan disetujui melalui pembelian, produksi atau pembuatan sediaan farmasi dan sumbangan atau hibah, pengadaan obat yang baik yaitu memiliki peran yang sangat penting untuk menentukan stok obat yang sesuai dengan kebutuhan pelayanan kesehatan dengan mutu terjamin serta dapat diperoleh pada saat yang diperlukan, sehingga diperlukan evaluasi untuk mengendalikan jumlah obat menggunakan analisis ABC. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengelolaan obat dan BMHP sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku dan mengetahui pengelompokan obat berdasarkan metode ABC di RSUD Dokter Soekardjo Tasikmalaya. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian non eksperimental dengan analisis deskriptif secara retrospektif dengan menggunakan data kuantitatif serta kualitatif. Data diperoleh dari stock opname dan pengadaan barang selama bulan Oktober - Desember 2020. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari sampai April 2021. Dalam pengelolaan obat dan BMHP di RSUD Tasikmalaya sudah sesuai dengan Permenkes no 72 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit. Pengelompokan obat menggunakan analisis ABC di dapat hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat kelompok obat A nilai pakai dimana memiliki 56 item dengan persentase item 11.81%, untuk kelompok B memiliki 60 item dengan persentase item 12.66% dan untuk kelompok obat C memiliki 358 item dengan persentase 75.53%. Untuk kelompok obat A nilai investasi dimana memiliki 36 item dengan persentase item 7.59%, untuk kelompok B memiliki 63 item dengan persentase item 13.29% dan untuk kelompok obat C memiliki 375 item dengan persentase 79.11%. Serta masih terdapat beberapa obat yang termasuk slow moving dan fast moving. Oleh : Sani Sri Nurjanah 31117140

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: S.Farm. Sani Sri Nurjanah
Date Deposited: 06 Sep 2021 14:49
Last Modified: 06 Sep 2021 14:49
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/1624

Actions (login required)

View Item View Item