PENETAPAN KADAR FLAVONOID TOTAL FRAKSI DAUN SERAI (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf) DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETER UV-Vis

NURBAITI, RATU MARTIANA (2019) PENETAPAN KADAR FLAVONOID TOTAL FRAKSI DAUN SERAI (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf) DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETER UV-Vis. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (SKRIPSI)
Ratu Martiana Nurbaiti_31114042_F4+_Skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah dan telah dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berbagai keperluan antara lain sebagai bahan baku industri., pangan dan obat. Tanaman yang berkhasiat sebagai obat salah satunya yaitu tanaman serai (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf). Rizkita (2017) menyatakan kandungan kimia dari serai adalah minyak atsiri, saponin, polifenol dan flavonoid. Menurut Rizkita (2017) kandungan senyawa aktif tersebut, mengindikasikan serai memiliki aktivitas antibakteri yang cukup besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar flavonoid total dalam daun serai (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf). Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa simplisia daun serai yang digunakan memenuhi standar mutu kecuali untuk kadar abu total dan kadar abu tidak larut asam. Dengan hasil yang didapat yaitu kadar sari larut air 8,39%; kadar sari larut etanol 2,47%; kadar air 6,00%; susut pengeringan 8,65%; kadar abu total 8,10% dan kadar abu tidak larut asam 1,02%. Kadar flavonoid fraksi etil asetat yang didapat yaitu 6,78%. Kata Kunci : Tanaman serai (Cymbopogon citratus (DC.) Stapf), kadar flavonoid, spektrofotometri UV-VIS.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 14 Apr 2020 02:47
Last Modified: 14 Apr 2020 02:47
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/183

Actions (login required)

View Item View Item