GAMBARAN KADAR GLUKOSA DARAH PUASA PASIEN DIABETES MELLITUS yang MENJALANKAN POLA MAKAN DIABETES DI KLINIK BTH

SANI, SAHRUL (2021) GAMBARAN KADAR GLUKOSA DARAH PUASA PASIEN DIABETES MELLITUS yang MENJALANKAN POLA MAKAN DIABETES DI KLINIK BTH. Diploma thesis, STIKes BTH TASIKMALAYA.

[img] Text (cover)
cover.pdf

Download (43kB)
[img] Text (BAB I - V)
bab I - V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar pustaka.pdf

Download (144kB)

Abstract

ABSTRAK Sahrul Sani Program studi D3 Analis Kesehatan STIKes Bakti Tunas Husada Tasikmalaya Abstrak Diabetes Mellitus merupakan suatu penyakit menahun yang ditandai oleh kadar glukosa darah yang melebihi nilai normal dan gangguan metabolik karbohidrat, lemak, protein, dan pola makan. Faktor risiko yang berhubungan dengan proses terjadinya diabetes mellitus antara lain : usia, obesitas, dan riwayat keluarga. Pengobatan diabetes secara farmakologi seperti : metformin, glibenklamid, glimepirid, glikazid, dan sulfonylurea. Maupun pengobatan diabetes secara non farmakologi yaitu dengan menjalankan pola hidup sehat seperti : edukasi, terapi nutrisi medis, latihan fisik. Glukosa darah puasa adalah tes glukosa darah yang mengharuskan untuk berpuasa 8 jam sebelum melakukan tes. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran kadar glukosa darah puasa pasien diabetes mellitus yang menjalankan pola makan diabetes di Klinik Bakti Tunas Husada. Metode dengan deskriptif dan pengisian kuisioner pada responden, serta data sekunder berupa rekam medis dengan melihat kriteria inklusi. Populasi penelitian diabetes mellitus di Klinik BTH sebanyak 30 responden, Hasil penelitian didapatkan nilai distribusi frekuensi yang mematuhi pola makan sebanyak 100% (30 orang), glukosa darah puasa normal sebanyak 40% (12 orang) dan tidak normal 60% (18 orang) Kata kunci : glukosa darah puasa, pola makan diabetes Abstract Diabetes Mellitus is a chronic disease characterized by blood glucose levels that exceed normal values and metabolic disorders of carbohydrates, fats, proteins, and diet. Risk factors associated with the occurrence of diabetes mellitus include: age, obesity, and family history. Pharmacological diabetes treatment such as: metformin, glibenclamide, glimepirid, glikazid, and sulfonylurea. As well as the non-pharmacological treatment of diabetes, namely by carrying out a healthy lifestyle such as: education, medical nutrition therapy, physical exercise. Fasting blood glucose is a blood glucose test that requires you to fast 8 hours before performing the test. The purpose of this study was to describe the fasting blood glucose levels of diabetes mellitus patients who have a diabetes diet in the Bakti Tunas Husada Clinic. Descriptive methods and filling out questionnaires to respondents, as well as secondary data in the form of medical records by looking at the inclusion criteria. The study population of diabetes mellitus at the BTH Clinic was 30 respondents.The results showed that the frequency distribution value that adhered to the diet was 100% (30 people), normal fasting blood glucose was 40% (12 people) and not normal 60% (18 people). Key words: fasting blood glucose, diabetes diet

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: A.Md.Ak. SAHRUL SANI
Date Deposited: 22 Oct 2021 03:19
Last Modified: 22 Oct 2021 03:19
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/1842

Actions (login required)

View Item View Item