PERUBAHAN FUNGSI KOMUNIKASI VERBAL PADA PENDERITA STROKE DI RUANG 5 RSUD DR. SOEKARDJO KOTA TASIKMALAYA

NOPIYANI, ELSA (2019) PERUBAHAN FUNGSI KOMUNIKASI VERBAL PADA PENDERITA STROKE DI RUANG 5 RSUD DR. SOEKARDJO KOTA TASIKMALAYA. Diploma thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (KTI)
KTI-converted.pdf - Updated Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Menurut WHO, sebanyak 20,5 juta jiwa di Dunia sudah terjangkit stroke tahun 2011. Di Indonesia stroke merupakan penyebab kematian nomor tiga setelah infark miokard dan kanker serta penyebab kecacatan nomor satu diseluruh Dunia. Prevalensi stroke di Indonesia mencapai 8,3 per1000 penduduk. Masalah kesehatan yang muncul akibat stroke sangat bervariasi, tergantung dengan luas daerah otak yang mengalami infark atau kematian jaringan dan lokasi yang terkena. Apabila stroke menyerang otak kiri dan mengenai pusat bicara, kemungkinan pasien akan mengalami gangguan bicara atau afasia karena otak kiri berfungsi untuk menganalisis, pikiran logis, konsep dan memahami bahasa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan fungsi komunikasi verbal pada penderita stroke di ruang 5 RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya. Metode penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh penderita stroke dengan menggunakan teknik sampling accidental sampling dan didapatkan sampel selama satu minggu sebanyak 20 responden. Pengambilan data dilakukan pada tanggal 1 sampai 7 Mei 2019 dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan analisa univariat. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa frekuensi gangguan komunikasi aphasia sebanyak 4 responden (20%) dan dysarthria sebanyak 16 responden (80%). Disarankan bagi penderita yang mengalami gangguan komunikasi verbal untuk melakukan program rehabilitasi dengan terapi bicara agar dapat sembuh kembali. Kata Kunci : Gangguan komunikasi verbal, Penderita stroke

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Keperawatan
Divisions: Prodi Keperawatan
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 14 Apr 2020 06:13
Last Modified: 14 Apr 2020 06:13
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/203

Actions (login required)

View Item View Item