GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU DENGAN ANAK GIZI KURANG USIA 1 – 5 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TAMANSARI

Prasetia, Galih (2022) GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU DENGAN ANAK GIZI KURANG USIA 1 – 5 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TAMANSARI. Diploma thesis, UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA TASIKMALAYA.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak _Galih Prasetia.pdf

Download (622kB)
[img] Text (Bab 1 - Bab 5)
2. BAB I -BAB V_Galih Prasetia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (663kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
3. Daftar Pustaka_Galih Prasetia.pdf

Download (407kB)

Abstract

ABSTRAK Latar belakang gizi merupakan salah satu penentu kualitas sumberdaya manusia. kurang gizi dapat berakibat gagal tumbuh kembang pada balita hingga bisa menyebabkan kematian pada balita apabila tidak ditangani. Menurut WHO angka kejadian gizi kurang di indonesia termasuk kedalam kategori tinggi mencapai 15%. Kejadian gizi kurang di Tasikmalaya tertinggi tahun 2022 terdapat di Wilayah Tamansari mencapai 342 penderita. Karakeristik ibu menjadi salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya gizi kurang pada balita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu dengan anak gizi kurang usia 1 – 5 tahun di wilayah kerja Puskesmas Tamansari. Metode penelitian pada penelitian ini mengguakan metode kuantitatif dengan pendekatan deksriptif, pengambilan sampel dalam penelitian ini sebanyak 74 ibu yang memiliki anak gizi kurang yang diambil menggunakan teknik Simple Random Sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner penelitian. Hasil mayoritas ibu yang memiliki anak gizi kurang berusia dewasa awal 26- 35 tahun sebanyak 41 (55%), memiliki pendidikan SMA 36 (48%), sebagai ibu rumah tangga sebanyak 72 (96%) , dan memiliki jumlah anak lebih dari 2 anak sebanyak 46 (61%). Kesimpulan yang di dapat pada penelitian ini adalah pendidikan ibu, usia ibu, jumlah anak, pekerjaan ibu tidak dapat menentukan atau mempengaruhi terjadinya gizi kurang pada anak secara langsung. Kata kunci : gizi kurang, ibu, karakteristik, keluarga Daftar pustaka : 41 buah (2014 – 2021) D III NURSING STUDY PROGRAM FACULTY OF HEALTH SCIENCE Bakti TUNAS HUSADA UNIVERSITY Scientific Writing, July 2022 Galih Prasetia DESCRIPTION OF CHARACTERISTICS OF MOTHERS WITH NUTRITIONAL CHILDREN AGED 1 – 5 YEARS IN THE WORK AREA OF TAMANSARI PUSKESMAS XII + 62 pages + 9 tables + 2 charts + 9 appendices ABSTRACT Nutritional background is one of the determinants of the quality of human resources. Malnutrition can result in failure to grow and develop in toddlers and can cause death in toddlers if not treated. According to WHO, the incidence of malnutrition in Indonesia is included in the high category reaching 15%. The highest incidence of malnutrition in Tasikmalaya in 2022 was in the Tamansari Region reaching 342 sufferers. Maternal characteristics are one of the factors that cause malnutrition in toddlers. The purpose of this study was to describe the characteristics of mothers with malnourished children aged 1-5 years in the working area of Tamansari Health Center. The research method in this study used a quantitative method with a descriptive approach, the sampling in this study was 74 mothers who had malnourished children who were taken using the Simple Random Sampling technique. Collecting data using research questionnaires. The results of the majority of mothers who have malnourished children in early adulthood 26-35 years are 41 (55%), have high school education 36 (48%), as housewives as much as 72 (96%), and have more than 2 children as many as 46 (61%). The conclusions obtained in this study are maternal education, maternal age, number of children, mother's occupation cannot directly determine or influence the occurrence of malnutrition in children. Keywords: malnutrition, mother, characteristics, family Bibliography : 41 pieces (2014 – 2021)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Keperawatan
Divisions: Prodi Keperawatan
Depositing User: A.Md.Kep. Galih Prasetia
Date Deposited: 30 Sep 2022 01:52
Last Modified: 30 Sep 2022 01:52
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/2490

Actions (login required)

View Item View Item