DAYA HAMBAT EKSTRAK KENTAL GETAH SUKUN (Artocarpus altilis) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli Secara In Vitro

FADILA, FANI SYIFA (2019) DAYA HAMBAT EKSTRAK KENTAL GETAH SUKUN (Artocarpus altilis) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli Secara In Vitro. Diploma thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (KTI)
FANI SYIFA FADILA-20116088-KTI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Diare merupakan salah satu penyebab utama kematian balita di negara berkembang. Penyakit ini disebabkan oleh infeksi bakteri salah satunya adalah bakteri Escherichia coli O157:H7. Tanaman sukun (Artocarpus altilis) merupakan tanaman yang memiliki kandungan fitokimia seperti flavonoid, salah satunya adalah bagian batangnya yang mengeluarkan getah putih apabila dilukai. Flavonoid sendiri memiliki efek sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan fitokimia getah sukun secara kualitatif, dan pengaruh ekstrak kental getah sukun tersebut terhadap pertumbuhan Escherichia coli. Pengujian daya hambat menggunakan metode Kirby-Bauer, dimana 50µL suspensi bakteri dengan kekeruhan 1 Mc Farland diinokulasikan pada media Mueller Hinton dan diletakkan kertas cakram yang telah direndam pada ekstrak kental getah sukun. Kontrol positif menggunakan kloramfenikol dan kontrol negatif menggunakan aquadest steril. Hasil skrining fitokimia menunjukkan bahwa getah sukun mengandung flavonoid dan tanin, serta ekstrak kental getah sukun memiliki daya hambat sebesar 13.8 mm terhadap Escherichia coli. Kata kunci: Diare, Tanaman Sukun, Daya Hambat, Escherichia coli.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 21 Apr 2020 04:00
Last Modified: 21 Apr 2020 04:00
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/300

Actions (login required)

View Item View Item