STUDY IN SILICO SENYAWA TURUNAN KUINON PADA BAWANG DAYAK (Eleutherine palmifolia (L.) Merr.) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA

SAFITRI, NURFAIZA (2023) STUDY IN SILICO SENYAWA TURUNAN KUINON PADA BAWANG DAYAK (Eleutherine palmifolia (L.) Merr.) SEBAGAI ANTIKANKER PAYUDARA. Sarjana thesis, Universitas BTH Tasikmalaya.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf

Download (190kB)
[img] Text (BAB I - BAB V)
BAB I - BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (271kB)

Abstract

Kanker payudara merupakan penyakit kanker paling umum untuk wanita didunia. Salah satu reseptor target untuk pengobatan dari kanker payudara adalah reseptor estrogen, progesteron dan HER2. Telah dikembangkan alternatif pengobatan melalui bahan alam dan salah satunya adalah pengobatan tradisional Bawang dayak (Eleutherine palmifolia (L.) Merr) merupakan tumbuhan umbinya digunakan untuk berbagai penyakit seperti kanker payudara. Salah satu kandungan yang terdapat pada tanaman tersebut ialah turunan kuinon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi antikanker payudara dari senyawa bawang dayak melalui metode in silico. Dilakukan virtual skrining (AutoDock Vina), pemindaian aturan lima Lipinski serta parameter farmakokinetik dan toksisitas. Hasil virtual skrining senyawa eleucanainones A dan isoleutherin memiliki interaksi stabil dengan masing-masing reseptor yaitu HER2 dan 5W9C dengan nilai afinitas yang paling rendah dibandingkan dengan senyawa lain dan juga bertoksisitas rendah. Berdasarkan hasil studi yang dilakukan menunjukkan eleucanainones A dan isoleutherin dapat digunakan sebagai kandidat anti-HER2 untuk pengobatan kanker payudara.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: S.Farm Nurfaiza Safitri
Date Deposited: 04 Sep 2023 05:58
Last Modified: 04 Sep 2023 05:58
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3027

Actions (login required)

View Item View Item