ANALISIS FARMAKOVIGILANS PADA PASIEN GANGGUAN LAMBUNG DI RSUD DR. SOEKARDJO TASIKMALAYA

Kasih, Nisa Julia (2023) ANALISIS FARMAKOVIGILANS PADA PASIEN GANGGUAN LAMBUNG DI RSUD DR. SOEKARDJO TASIKMALAYA. Sarjana thesis, Universitas BTH Tasikmalaya.

[img] Text (Cover dan abstrak)
Cover, Abstrak.pdf

Download (316kB)
[img] Text (Bab 1-5)
Bab 1-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (577kB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (239kB) | Request a copy

Abstract

Lambung merupakan organ penting dalam sistem pencernaan yang terletak di bawah diafragma. Gangguan pada lambung dapat disebabkan karena pola makan, faktor usia dan stres sehingga memicu peningkatan produksi asam lambung yang dapat menyebabkan penyakit gangguan lambung seperti gastritis, dispepsia dan Gastroesophageal Reflux Disease (GERD). Penelitian ini bertujuan untuk menelaah obat - obatan yang diresepkan dan menelaah gejala efek samping yang muncul dari penggunaan obat untuk pasien gangguan lambung, di RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah observasional dengan desain penelitian cross sectional dengan waktu pengambilan data antara bulan Januari – Mei 2023. Pengambilan data dilakukan secara prosfektif dengan menggunakan algoritma Naranjo dan algoritma Wills-Brown. Gejala efek samping yang muncul pada pasien meliputi sakit perut, mual, sembelit, dispnea, demam dan pusing yang berasal dari obat Esomeprazole, Lansoprazole, Omeprazole dan Sukralfat. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa obat golongan Proton Pump Inhibitor (PPI) menjadi penggunaan obat yang paling banyak menimbulkan efek samping pada pasien gangguan lambung. Kata kunci: Farmakovigilans, Gangguan lambung, Algoritma Naranjo, Algoritma Wills-Brown.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Depositing User: S.Farm Nisa Julia Kasih
Date Deposited: 04 Sep 2023 06:59
Last Modified: 04 Sep 2023 06:59
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3030

Actions (login required)

View Item View Item