Nuraisah, Siti (2023) UJI POTENSI TEPUNG UMBI GANYONG (Canna edulis kerr) SEBAGAI PENGGANTI KARBOHIDRAT PADA MEDIA SEMI SINTETIS PERTUMBUHAN JAMUR Microsporum gypseum. Diploma thesis, UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA TASIKMALAYA.
Text (Cover & Abstrak)
Cover&Abstrak.pdf Download (211kB) |
|
Text (Bab I-V)
Bab 1-5.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (Daftar pustaka)
Daftar Pustaka.pdf Download (203kB) |
Abstract
Pemberdayaan umbi yang mengandung senyawa karbohidrat tinggi ini dimanfaatkan sebagai medium kultur jamur. Penelitian ini menguji potensi tepung pati umbi ganyong sebagai pengganti karbohidrat pada medium semi sintetik pertumbuhan jamur Microsporum gypseum tujuannya untuk mengetahui apakah medium dari bahan umbi ganyong dapat menjadi medium alternatif yang dapat menumbuhkan jamur M.gypseum sebagai pengganti media semi sintetik. Media pertumbuhan jamur yang digunakan sebagai kontrol pada penelitian ini adalah medium PDA. Peneltian ini menggunakan metode eksperimen. Data yang didapatkan diolah melalui uji ANOVA. Hasil penelitian diketahui potensi tepung pati umbi ganyong sebagai pengganti karbohidrat pada medium semi sintetik dengan menggunakan M.gypseum terbilang baik karena M.gypseum dapat tumbuh pada semua perlakuan. Selanjutnya data yang dihasilkan setelah proses inkubasi selama 10 hari diolah secara statistik menggunakan unji one way ANOVA menunjukan nilai signifikan (p<0,05) Sedangkan medium alternatif tepung pati umbi ganyong pada perlakuan konsentrasi 25% pertumbuhan yang paling tinggi. Secara statistik melalu uji Duncan dengan taraf signifikan 5% menunjukan jika pertumbuhan Microsporum gypseum pada medium PDA berbeda nyata terhadap medium alternatif tepung pati umbi ganyong. Dengan demikian hasil penelitian uji potensi tepung pati umbi ganyong sebagai pengganti karbohidrat pada media semi sintetik (PDA) pertumbuhan jamur Microsporum gypseum dapat diambil kesimpulan diantaranya: Tepung pati umbi ganyong berpotensi sebagai pengganti karbohidrat media semi sintetik (PDA). Pertumbuhan jamur pada media alternatif umbi ganyong dengan konsentrasi 15%, 20% dan 25% belum bisa menghasilkan pertumbuhan jamur yang optimal jika dibandingkan dengan kontrol media PDA. Kata Kunci: Media Alternatif, Tepung pati Umbi Ganyong, Microsporum gypseum
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM |
Divisions: | Prodi Analis Kesehatan |
Depositing User: | A.Md.Ak Siti Nuraisah |
Date Deposited: | 07 Sep 2023 01:31 |
Last Modified: | 07 Sep 2023 01:31 |
URI: | https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3072 |
Actions (login required)
View Item |