Gambaran Kadar Ureum Pada Tukang Bangunan Di Desa Cibatuireng Kecamatan Karangnunggal

Apriliani, Mila Regina (2023) Gambaran Kadar Ureum Pada Tukang Bangunan Di Desa Cibatuireng Kecamatan Karangnunggal. Diploma thesis, UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA TASIKMALAYA.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
File 1 Cover, Abstrak Indonesia, Abstrack Inggris.pdf

Download (424kB)
[img] Text (BAB 1-5)
File 3 BAB 1-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (592kB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
File 4 Daftar Pustaka.pdf

Download (292kB)

Abstract

Abstrak Pekerjaan dapat berpengaruh pada frekuensi penyebaran penyakit. Beberapa jenis pekerjaan dapat menjadi faktor risiko terjadinya kerusakan fungsi ginjal salah satunya yaitu seorang pekerja bangunan yang bekerja di bawah terik matahari langsung yang banyak mengeluarkan keringat sehingga mudah untuk terkena dehidrasi dan berakibat menyebabkan kerusakan fungsi ginjal. Adanya kerusakan fungsi ginjal ditandai dengan meningkatnya kadar ureum. Ureum adalah zat sisa metabolisme yang dikeluarkan oleh ginjal dan merupakan salah satu parameter fungsi ginjal. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kadar ureum pada tukang bangunan di Desa Cibatuireng Kecamatan Karangnunggal. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif terhadap 28 responden dengan pengambilan sampel berdasarkan purposive sampling dan metode pemeriksaan yang digunakan yaitu metode Enzymatik. Hasil penelitian diperoleh 57% (16 orang) dengan kadar ureum normal dengan rata-rata 29,3 mg/dL dan 43% (12 orang) dengan kadar ureum tinggi dengan rata-rata 43,7 mg/dL. Kesimpulan dari penelitian ini sebagian besar responden memiliki kadar ureum normal. Kata Kunci : Ginjal, Ureum, Tukang Bangunan Abstract Occupation can influence the frequency of disease spread. Several types of work can be a risk factor for damage to kidney function, one of which is a construction worker who works under direct sunlight and sweats a lot, making it easy to become dehydrated and resulting in damage to kidney function. Damage to kidney function is characterized by increased urea levels. Ureum is a metabolic waste substance excreted by the kidneys and is one of the parameters of kidney function. This research was conducted to determine ureum levels in builders in Cibatuireng Village, Karangnunggal District. The research method used is descriptive of 28 respondents with purposive sampling and the examination method used is the Enzymatic method. The research results showed that 57% (16 people) had normal urea levels with an average of 29.3 mg/dL and 43% (12 people) with high urea levels with an average of 43.7 mg/dL. The conclusion from this study was that most respondents had normal urea levels. Keywords : Kidney, Urea, Construction Workers

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: A.Md.Ak Mila Regina Apriliani
Date Deposited: 08 Sep 2023 02:22
Last Modified: 08 Sep 2023 02:22
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3089

Actions (login required)

View Item View Item