FORMULASI SEDIAAN SERBUK EFERVESEN DARI EKSTRAK ETANOL ANGKAK (Monascus purpureus) DENGAN METODE FOAM-MAT DRYING

MUBAROK, FAJAR (2018) FORMULASI SEDIAAN SERBUK EFERVESEN DARI EKSTRAK ETANOL ANGKAK (Monascus purpureus) DENGAN METODE FOAM-MAT DRYING. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (SKRIPSI)
31114018 - Fajar Mubarok.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Serbuk efervesen merupakan sediaan oral yang mempunyai kemampuan untuk menghasilkan gas karbondioksida yang memberikan rasa segar dan meningkatkan pelarutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembuatan sediaan serbuk efervesen dari ekstrak angkak dengan proses pengeringan foammat drying melalui pengujian evaluasi sediaan. Bahan angkak yang berasal dari beras merah yang difermentasi secara khusus dengan menggunakan kapang Monascus purpureus dikeringkan melalui proses pengeringan foam-mat drying terlebih dahulu, dan pengujian aktivitas antioksidan serbuk foam-mat angkak. Pada penelitian ini digunakan variasi konsentrasi asam sitrat 20%, 25% dan 30% pada formula. Hasil pengujian didapatkan semua formula memenuhi syarat uji organoleptik, uji kecepatan alir, uji kompresibilitas, uji pH larutan, dan pengamatan waktu larut. Didapatkan hasil bahwa formula 1 dengan konsetrasi asam sitrat 20% merupakan formula yang paling baik. Kata Kunci : Angkak, Asam Sitrat, Efervesen, Foam-mat drying.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 28 Apr 2020 04:23
Last Modified: 28 Apr 2020 04:23
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/405

Actions (login required)

View Item View Item