FORMULASI EKSTRAK DAUN TEH (Camellia sinensis L.) SEBAGAI ANTIKSIDAN PADA SEDIAAN GEL

ANWAR, AGUSTINA LUTFIYAH (2024) FORMULASI EKSTRAK DAUN TEH (Camellia sinensis L.) SEBAGAI ANTIKSIDAN PADA SEDIAAN GEL. Sarjana thesis, UNIVERSITAS BTH TASIKMALAYA.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
File 1 cover+abstrak.pdf

Download (44kB)
[img] Text (BAB I-V)
File 3 BAB I-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (767kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
File 4 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (152kB)
[img] Text (SURAT BEBAS PLAGIASI DAN PLAGIASI)
File 6 Surat Bebas Plagiasi dan Turniti.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Abstract Tea leaves contain bioactive ingredients, namely catechins, which are part of the polyphenol group which has the potential to be a strong antioxidant, useful in protecting the skin from free radicals. Antioxidants have an important role in neutralizing free radicals in the body. Development of gel preparations from antioxidants using tea leaf extract and powder, focusing on stabilization and evaluation of the resulting formulation. The extraction method with 96% ethanol produced an extract yield of 15.55%. Tea leaf powder is produced through a freeze dry process to maintain the stability of the active compounds. A gel preparation was developed by mixing tea leaf extract or powder with carbopol as a thickener and treetanolamine to adjust the pH. Formulation evaluation includes assessing organoleptic aspects such as appearance and aroma, as well as technical parameters such as pH, homogeneity, viscosity and spreadability. The research results showed that all formulations produced semi-solid gel preparations that were uniform in texture, with a characteristic tea aroma that was easily recognized. In addition, there are various color variations between these formulations. The pH range of the product varies between 3.44 to 5.63, while the viscosity ranges from 18,933 to 34,044 cP. The spreadability of the product is also in the range of 5.37 to 6.70, indicating the product's ability to evenly distribute and absorb well into the skin. The best formulation resulting from this research is F1, which uses a gel preparation with freeze dried tea leaf extract. This formulation demonstrated success in maintaining the stability of the active compounds in the product, in line with the initial goal of optimizing antioxidant effects and skin protection benefits. Keywords: Tea, Antioxidant, Gel Abstrak Daun teh memiliki kandungan bioaktifnya yaitu katekin termasuk pada kelompok polifenol, yang berpotensi sebagai antioksidan yang kuat, berguna dalam perlindungan kulit dari radikal bebas. Antioksidan memiliki peran penting dalam menetralisir radikal bebas di tubuh. Pengembangan sediaan gel dari antioksidan menggunakan ekstrak dan serbuk daun teh, fokus pada stabilisasi dan evaluasi formulasi yang dihasilkan Metode ekstraksi dengan etanol 96% menghasilkan rendemen ekstrak sebesar 15,55%. Serbuk daun teh diproduksi melalui proses freeze dry untuk mempertahankan kestabilan senyawa aktifnya. Sediaan gel dikembangkan dengan mencampurkan ekstrak atau serbuk daun teh dengan karbopol sebagai pengental dan treetanolamin untuk menyesuaikan pH. Evaluasi formulasi mencakup penilaian aspek organoleptik seperti penampilan dan aroma, serta parameter teknis seperti pH, homogenitas, viskositas, dan daya sebar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua formulasi menghasilkan sediaan gel berbentuk setengah padat yang seragam dalam tekstur, dengan aroma khas teh yang mudah dikenali. Selain itu, terdapat variasi warna yang beragam antara formulasi tersebut. Rentang pH produk bervariasi antara 3,44 hingga 5,63, sedangkan viskositasnya berkisar antara 18.933 hingga 34.044 cP. Daya sebar produk juga berada dalam kisaran 5,37 hingga 6,70, menunjukkan kemampuan produk untuk meratakan dan menyerap dengan baik pada kulit. Formulasi terbaik yang dihasilkan dari penelitian ini adalah F1, yang menggunakan sediaan gel dengan ekstrak daun teh hasil freeze dry. Formulasi ini menunjukkan keberhasilan dalam mempertahankan stabilitas senyawa aktif dalam produk, sesuai dengan tujuan awal untuk mengoptimalkan efek antioksidan dan manfaat perlindungan kulit. Kata Kunci : Teh, Antioksidan, Gel.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: S.Farm. Agustina lutfiyah anwar
Date Deposited: 18 Sep 2024 03:24
Last Modified: 18 Sep 2024 03:24
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/4101

Actions (login required)

View Item View Item