MEDICATION KNOWLEDGE PASIEN HIPERTENSI RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. SOEKARDJO TASIKMALAYA

PURNAMA, DICKY FAZAR (2019) MEDICATION KNOWLEDGE PASIEN HIPERTENSI RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. SOEKARDJO TASIKMALAYA. Sarjana thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (SKRIPSI)
DICKY FAZAR PURNAMA_SKRIPSI_31115071_F4B.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Hipertensi adalah suatu peningkatan abnormal tekanan darah dalam pembuluh darah arteri secara terus-menerus lebih dari suatu periode, batasan normal tekanan darah adalah 120/80 mmHg, sedangkan seseorang dinyatakan mengidap hipertensi bila tekanan darahnya >140/90 mmHg. Pasien harus mengetahui pengetahuan dasar tentang pengertian hipertensi, faktor resiko, penyebab dan tatalaksana pengobatan hipertensi secara non farmakologi dan farmakologi. Tingkat pengetahuan pasien sebagai salah satu faktor dalam keberhasilan terapi. Penelitian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan pasien hipertensi dan hubungan tingkat pengetahuan dengan derajat hipertensi di RSUD dr. Soekardjo Tasikmalaya. Penelitian ini menggunakan prospektif quasi eksperimen, pengambilan sampel secara purposive sampling dan pengambilan data primer dilakukan dengan cara mewawancarai langsung ke pasien rawat inap. Pasien yang termasuk kriteria inklusi sebanyak 100 pasien. Hasil penelitian yang termasuk kategori tingkat pengetahuan baik sebanyak 13 pasien (13%). Pasien yang termasuk kategori tingkat pengetahuan cukup sebanyak 55 pasien (55%). Pasien yang termasuk kategori tingkat pengetahuan buruk sebanyak 32 pasien (32%). Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan derajat hipertensi pasien dan didapatkan nilai p = 0.000. Penelitian ini menunjukan adanya hubungan tingkat pengetahuan pasien dengan derajat hipertensi serta adanya peningkatan tingkat pengetahuan lebih besar pada pasien yang diberi PIO oleh peneliti. Kata kunci : pengetahuan, hipertensi, medication, knowledge

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S1-Skripsi Farmasi
Divisions: Prodi Farmasi
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 05 Apr 2020 10:23
Last Modified: 05 Apr 2020 10:23
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/55

Actions (login required)

View Item View Item