Pemanfaatan Kulit Jeruk Sebagai Komponen Dasaar Dalam Pembuatan Sediaan Antibakteri.

Jahro, Soniatul (2020) Pemanfaatan Kulit Jeruk Sebagai Komponen Dasaar Dalam Pembuatan Sediaan Antibakteri. Diploma thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (Cover dan abstrak)
cover & abstrak.pdf

Download (202kB)
[img] Text (BAB I -BAB V)
Bab 1-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (812kB)
[img] Text (Daftar pustaka)
Daftar pustaka.pdf

Download (305kB)

Abstract

Kesehatan menjadi bagian yang benar-benar berharga bagi kehidupan, salah satu caranya adalah menjaga kebersihan tangan untuk mencegah timbulnya terkontaminasi mikroorganisme ke dalam tubuh, terkait permasalahan kesehatan dengan menjaga kebersihan tangan harus mengatasi permasalahan ini dengan cara memanfaatkan bahan alam, bahan alam ini bisa kita jadikan sebagai antibakteri yang bisa menghambat dan membunuh pertumbuhan bakteri. Sumberdaya alam yang dimanfaatkan yaitu Kulit jeruk yang merupakan limbah yang banyak terbuang dan kurang dimanfaatkan. Kulit Jeruk mempunyai senyawa zat aktif seperti flavonoid, minyak atsiri, dan pektin yang mempunyai aktifitas menghambat pertumbuhan bakteri patogen pada kulit dan tubuh manusia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana potensi pemanfaatan kulit jeruk sebagai komponen dasar dalam pembuatan sediaan antibakteri. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode studi literatur mengenai Pemanfaatan kulit jeruk sebagai komponen dasar dalam pembuatan sediaan antibakteri karya tulis ilmiah ini dibuat sebagai ringkasan dari beberapa hasil penelitian mengenai pemanfaatan kulit jeruk sebagai sediaan antibakteri. Data-data yang disajikan merupakan hasil pengumpulan data yang diperoleh dengan metode studi literatur. Hasil penelusuran menunjukan bahwa dalam kulit jeruk dapat dimanfaatkan sebagai komponen dasar sediaan antibakteri kemudian pada aktifitas antibakteri didapatkan zona hambat yang berbeda dari bakteri gram positif dan bakteri gram negatif dimana bakteri gram positif lebih kecil dibandingkan dengan bakteri gram negatif. Hal ini terjadi karena perbedaan permeabilitas struktur dinding sel pada bakteri gram positif dan bakteri gram negatif yang menyebabkan perbedaan aktivitas antibakteri. Kata kunci : Kulit jeruk, Antibakteri, pektin, flavonoid ,dan minyak atsiri

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: A.Md.AK. Soniatul Jahro
Date Deposited: 19 Aug 2020 09:44
Last Modified: 19 Aug 2020 09:44
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/837

Actions (login required)

View Item View Item