Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Buah Manggis ( Garcinia mangostana L)

Nuragisti, Gisa Putri (2024) Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Buah Manggis ( Garcinia mangostana L). Diploma thesis, UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf

Download (20kB)
[img] Text (Bab I - Bab V)
Bab I - V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (337kB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf

Download (77kB)
[img] Text (Surat bebas plagiat dan hasil cek plagiarisme)
Surat bebas plagiat dan hasil cek plagiarisme.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Buah manggis (Garcinia Mangostana L) Gisa Putri Nuragisti Progam Studi DIII Analis Kesehatan Universitas Bakti Tunas Husada Abstrak Antioksidan merupakan senyawa yang dapat memperlambat atau mencegah terjadinya kerusakan akibat radikal bebas dengan cara mengurangi aktivitasnya atau memutus rantai reaksi oksidasi yang disebabkan oleh radikal bebas. Salah satu bahan alam yang berkhasiat sebagai antioksidan adalah kulit buah manggis ( Garcinia Mangostana L). Kulit buah manggis mendapat julukan Queen of tropical fruit ( ratunya buah - buahan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan dari ekstrak kulit buah manggis. Penelitian ini bersifat eksperimental melalui metode penangkapan radikal bebas DPPH. Ekstraksi dilakukan dengan menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol. Aktivitas antioksidan diukur menggunakan spektrofotometer uv-vis. Hasil menunjukan bahwa ekstrak kulit buah manggis dan asam askorbat memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat yaitu dengan didapatkannya nilai IC50 7,60 ppm untuk ekstrak kulit buah manggis dan untuk larutan pembanding asam askorbat di dapatkan hasil IC50 1,47 ppm. Kata Kunci : Kulit Buah Manggis , Antioksidan , DPPH. Abstract Antioxidants are compounds that can slow or prevent free radical damage by reducing its activity or breaking the chain of oxidation reactions caused by free radicals. One of the most nutritious natural ingredients as an antioxidant is the garcinia mangostana L. The mangosteen leather is nicknamed the queen of tropical fruit. The study aims to determine the antioxidant activity of the mango peel extract. The research was experimental through the capture method of free radicals DPPH. Extraction was done using maseration method with ethanol solvent. The antioxidant activity was measured using uv-vis spectroscopic photometers. The results showed that the skin extracts of mango fruit and ascorbic acid have very strong antioxidant activity, namely by obtaining an IC50 value of 7.60 ppm for mango skin extract and for a comparative solution of ascorbatic acid obtained the IC50 result of 1.47 ppm. Keywords: Mangosteen Peel, Antioxidant, DPPH.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: A.Md.A.K GISA PUTRI NURAGISTI
Date Deposited: 27 Aug 2024 06:15
Last Modified: 27 Aug 2024 06:35
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3501

Actions (login required)

View Item View Item