PENERAPAN RENDAM KAKI AIR HANGAT PADA KLIEN HIPERTENSI DENGAN MASALAH NYERI AKUT DI PUSKESMAS KERSANEGARA KOTA TASIKMALAYA

MUTIA, RISMA YANTI (2024) PENERAPAN RENDAM KAKI AIR HANGAT PADA KLIEN HIPERTENSI DENGAN MASALAH NYERI AKUT DI PUSKESMAS KERSANEGARA KOTA TASIKMALAYA. Diploma thesis, UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA TASIKMALAYA.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf

Download (62kB)
[img] Text (BAB 1- BAB V)
BAB 1-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (454kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (158kB)
[img] Text
ARTIKEL LENGKAP DAN HASIL CEK PLAGIARISME.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (779kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penerapan Rendam Kaki Air Hangat pada Pasien Hipertensi dengan Masalah Nyeri Akut di Puskesmas Kersanegara Kota Tasikmalaya Risma Yanti Mutia Program Studi Diii Keperawatan Universitas Bakti Tunas Husada Tasikmalaya Latar Belakang Tekanan darah tinggi menjadi masalah serius tidak hanya di negara-negara benua Eropa tapi juga di Indonesia. Hipertensi mempengaruhi satu miliar orang di seluruh dunia dan diperkirakan jumlah ini akan meningkat menjadi 1,5 miliar orang pada tahun 2025. Setiap tahunnya, tekanan darah tinggi menyebabkan kematian hampir 9,4 juta orang akibat penyakit jantung dan stroke, dan kedua nya menjadi penyebab utama kematian di seluruh dunia. Di perkirakan jumlah kasus hipertensi di Indonesia ini sebesar 63.309.620 orang dan untuk angka kematian akibat hipertensi di Indonesia sebesar 427.218 kematian. Terapi rendam kaki air hangat adalah salah satu metode non farmakologis yang dapat digunakan untuk intervensi secara mandiri, yang bersifat alami dan juga murah. Terapi rendam kaki air hangat berpengaruh terhadap penurunan tekanan darah da skala nyeri pada klien hipertensi. Tujuan studi kasus adalah untuk mengetahui hasil dari skala nyeri klien hipertensi sebelum dan sesudah dilakukan tindakan rendam kaki air hangat. Metode Penelitian ini deskriptif kuantitatif, subjek peneliti sebanyak 2 responden dimana peneliti akan menggunakan instrument penelitian atau alat ukur tekanan darah dan SOP rendam kaki air hangat dan juga pengambilan data menggunakan NRS (numeric ratting scale). Hasil didapatkan hasil sebelum dan dilakukan Tindakan rendam kaki pada pasien hipertensi menunjukkan ada nya perubahan dari kedua responden. Kesimpulan terapi rendam kaki air hangat di rekomendasikan dalam membantu penurunan skala nyeri pada pasien hipertensi dengam masalah nyeri akut. Kesimpulan terapi rendam kaki air hangat ini bisa direkomendasikan untuk membantu mengatasi penurunan skala nyeri pada pasien hipertensi dengan masalah nyeri akut. Kata kunci: Hipertensi, Rendam kaki air hangat, Nyeri akut Daftar Pustaka: 26 buah (2016-2024)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Keperawatan
Divisions: Prodi Keperawatan
Depositing User: A.Md.Kep. RISMA YANTI MUTIA
Date Deposited: 12 Sep 2024 07:20
Last Modified: 12 Sep 2024 07:20
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/3973

Actions (login required)

View Item View Item