GAMBARAN SUHU TUBUH PADA ANAK DEMAM SEBELUM DAN SESUDAH TINDAKAN TEPID SPONGE

NURAENI, NADIA GUSTIA (2020) GAMBARAN SUHU TUBUH PADA ANAK DEMAM SEBELUM DAN SESUDAH TINDAKAN TEPID SPONGE. Diploma thesis, STIKes BTH TASIKMALAYA.

[img] Text (CAVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAKK.pdf

Download (305kB)
[img] Text (bab I - bab V)
BAB I - BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (502kB)
[img] Text (Daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (204kB)

Abstract

Latar Belakang: Demam yang mencapai suhu 41°C angka kematiannya mencapai 17%, dan pada suhu 43°C akan koma dengan kematian 70%, dan pada suhu 45°C akan meninggal dalam beberapa jam. Tujuan : Mengetahui teori atau hasil penelitian tentang suhu tubuh pada anak sebelum dan sesudah tindakan tepid sponge, mengetahui persamaan teori atau hasil hasil penelitian tentang suhu tubuh pada anak demam sebelum diberikan tindakan tepid sponge, mengetahui perbedaan teori atau hasil hasil penelitian tentang suhu tubuh pada anak demam sebelum diberikan tindakan tepid sponge. Metode Penelitian : Metode penelitian Literatur Review jenis Narrative Review. Populasi artikel yang digunakan dalam KTI ini seluruh artikel yang berada di Google Scholar Nasional. Dengan jumlah artikel 10 buah artikel yang relevan. Waktu penelitian dilakukan selama 1 minggu dari 25 April – 02 Mei 2020. Hasil : Terdapat persamaan dan perbedaan. Persamaan : Yaitu didapatkan hasil suhu tubuh pada anak demam, menunjukkan bahwa sebagian usia responden pada umur 4-5 tahun (50%), menunjukkan bahwa suhu sebelum dilakukan tindakan tepid sponge sebagian besar (73,34%) berada pada suhu 38-39°C ,menunjukkan bahwa suhu tubuh setelah dilakukan tepid sponge sebagian besar (63 %) berada pada suhu 37 -38°C. Perbedaan : Demam pada anak menurun secara signifikan dari waktu ke waktu setelah dilakukan tindakan tepid sponge. Nilai rata-rata suhu tubuh sebelum diberikan tepid sponge sebesar 38,5°C dengan standar deviasi 0,4°C, nilai rata–rata setelah diberikan tepid sponge sebesar 37,1°C dengan standar deviasi 0,5°C. Sehingga dapat diketahui ada penurunan nilai rata-rata suhu tubuh sebesar 1,4°C. Ada pengaruh kompres tepid sponge terhadap penurunan suhu tubuh pada anak demam. Kesimpulan : Bahwa tindakan tepid sponge dapat menurunkan suhu tubuh pada anak demam. Kata Kunci : Tepid Sponge, Demam, Anak ABSTRACT Background: Fever that reaches a temperature of 41 ° C the mortality rate reaches 17%, and at a temperature of 43 ° C will coma with 70% death, and at a temperature of 45 ° C will die within a few hours. Objective: Knowing the theory or research results on body temperature in children before and after the tepid sponge action, knowing the theoretical similarities or the results of research on body temperature in children with fever before given the tepid sponge action, knowing the difference in theory or the results of research on body temperature in children fever before tepid sponge action. Research Methods: Research Methods Literature Review type Narrative Review. The article population used in this KTI is all articles in the National Google Scholar. With the number of articles 10 relevant articles. When the study was conducted for 1 week from 25 April - 02 May 2020. Results: There are similarities and differences. Equation: Namely the results obtained body temperature in children with fever, showing that some of the age of respondents at the age of 4-5 years (50%), shows that the temperature before the tepid sponge action is carried out most (73.34%) are at a temperature of 38-39 ° C, it shows that most of the body temperature after tepid sponge (63%) is at 37 -38 ° C. Difference: Fever in children decreases significantly over time after the tepid sponge is taken. The average value of body temperature before being given tepid sponge was 38.5 ° C with a standard deviation of 0.4 ° C, the average value after being given tepid sponge was 37.1 ° C with a standard deviation of 0.5 ° C. So it can be seen that there is a decrease in the average body temperature of 1.4 ° C. There is an effect of tepid sponge compresses on decreasing body temperature in children with fever. Conclusion : That the tepid sponge action can reduce body temperature in children with fever. Keywords: Tepid Sponge, Fever, Children

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Keperawatan
Divisions: Prodi Keperawatan
Depositing User: A.Md.Kep. Nadia Gustia Nuraeni
Date Deposited: 12 Aug 2020 07:23
Last Modified: 12 Aug 2020 07:23
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/715

Actions (login required)

View Item View Item