PELAKSANAAN PERAWATAN TALI PUSAT PADA BAYI BARU LAHIR

PERMATASARI, DIAH (2020) PELAKSANAAN PERAWATAN TALI PUSAT PADA BAYI BARU LAHIR. Diploma thesis, STIKes BTH TASIKMALAYA.

[img] Text (cover dan abstrak)
Cover dan Abstrak Diah ps.docx.pdf

Download (19kB)
[img] Text (BAB I - BAB IV)
BAB I-IV diahps.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (402kB)
[img] Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA diaps.pdf

Download (286kB)

Abstract

PELAKSANAAN PERAWATAN TALI PUSAT PADA BAYI BARU LAHIR Diah Permata Sari1, Etty Komariah Sambas2, Soni Hersoni3 Prodi DIII Keperawatan STIKes Bakti Tunas Husada Tasikmalaya Email : permatadiahsari85@gmail.com Bayi baru lahir mengalami adaptasi dari kehidupan janin ke kehidupan ekstrauterus dimana salah satu nya adalah sistem pernafasan. Masa setelah kelahiran merupakan periode yang sangat penting untuk menentukan kesehatan bayi. Berbagai masalah pada tali pusat dapat terjadi apabila tidak dilakukan perawatan tali pusat. Masalah tersebut terutama adalah infeksi pada tali pusat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep/teori atau hasil hasil penelitian tentang perawatan tali pusat pada bayi baru lahir. Metode penelitian yang digunakan adalah telaah literatur. Sumber yang digunakan adalah sumber primer dimana sumber tersebut diperoleh dari buku rujukan sebanyak satu buah dan artikel penelitian yang relevan sebanyak 10 buah dari tahun 2012-2020 yang diperoleh dari google schoolar. Hasil penelitian menunjukkan pada umumnya perawatan tali pusat dilakukan dengan teknik hygiene dan ditutup menggunakan kasa steril kering, perawatan tali pusat dengan menggunakan kassa steril kering ternyata lebih baik dan aman dalam proses penyembuhan luka pada tali pusat serta mempercepat lepasnya tali pusat. Pelepasan tali pusat yang dirawat terbuka atau dengan kasa kering lebih cepat dibandingkan dengan perawatan tali pusat tertutup menggunakan kassa steril lembab. Kata Kunci : Perawatan Tali Pusat, Bayi Baru Lahir Abstract Newborns undergo adaptation from fetal life to extrauterine life, one of which is the respiratory system. The period after birth is a very important period to determine the health of the baby. Various problems with the umbilical cord can occur if no umbilical cord care is performed. The problem is mainly an infection of the umbilical cord. The purpose of this study was to determine the concept / theory or the results of research on cord care in newborns. The research method was the literature review. The sources used the primary sources namely a reference book as many as one piece and 10 relevant research articles from 2012-2020 which was obtained from google schoolar . The results showed that in general, cord care was carried out with hygiene techniques and covered by dry sterile gauze. Cord care using dry sterile gauze was better and safer in the process of umbilical cord healing and accelerate falling off the umbilical cord. Falling off the umbilical cord by open care or covered with sterile dry gauze is faster than covered by moist sterile gauze. Keywords : umbilical cord care, newborn baby

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Keperawatan
Divisions: Prodi Keperawatan
Depositing User: A.Md.Kep. Diah Permata Sari
Date Deposited: 13 Aug 2020 05:05
Last Modified: 13 Aug 2020 05:05
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/728

Actions (login required)

View Item View Item