GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN RHEUMATOID FACTOR (RF) PADA PENDERITA TUBERKULOSIS DALAM MASA PENGOBATAN

WAHYU, DWIPUTRA NUGRAHA (2019) GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN RHEUMATOID FACTOR (RF) PADA PENDERITA TUBERKULOSIS DALAM MASA PENGOBATAN. Diploma thesis, STIKes BTH Tasikmalaya.

[img] Text (KTI)
DWIPUTRA+NUGRAHA+W_20116048_2019_KTI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tuberkulosis merupakan penyakit kronik, menular, yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis, yang ditandai dengan jaringan granulasi nekrotik (perkejauan) sebagai respon terhadap kuman tersebut. Penyakit ini menular dengan cepat pada orang yang rentan dan daya tahan tubuh lemah. pengobatan menggunakan obat anti tuberkulosis dapat menurunkan jumlah leukosit yang sebelumnya meningkat jumlahnya karena terjadi infeksi, Sehingga setelah pengobatan didapatkan jumlah leukosit dalam jumlah yang normal kembali. Rheumatoid factor (RF) adalah antibodi terhadap region Fc immunoglobulin IgG. Rheumatoid arthritis (RA) adalah suatu penyakit autoimun dimana persendian (biasanya tangan dan kaki), secara simetris mengalami peradangan, sehingga terjadi pembengkakan, nyeri dan kerusakan bagian dalam sendi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran hasil pemeriksaan RF pada penderita tuberkulosis dalam masa pengobatan dan lokasi pengambilan sampel di Puskesmas Purbaratu Kota Tasikmalaya. Metode penelitian bersifat deksriptif untuk melihat gambaran hasil pemeriksaan RF pada penderita tuberkulosis yang sedang masa pengobatan dengan pemeriksaan parameter RF secara aglutinasi latex (metode Latex Slide Test), yaitu dengan mengamati ada tidaknya aglutinasi. Pengambilan sampel pada penderita tuberkulosis dilakukan secara purposive sampling sebanyak 20 orang. Hasil penelitian didapatkan sebanyak 4 sampel (20%) dengan RF reaktif dan 16 sampel (80%) dengan RF non reaktif dari 20 sampel. Kesimpulannya adalah sebagian besar hasil pemeriksaan RF pada penderita tuberkulosis non reaktif yang ditandai dengan tidak terdapat aglutinasi. Kata Kunci : Tuberkulosis, Pengobatan Tuberkulosis, Rheumatoid Factor (RF).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM
Divisions: Prodi Analis Kesehatan
Depositing User: Sherin Theresina Zaitun
Date Deposited: 21 Apr 2020 03:00
Last Modified: 21 Apr 2020 03:00
URI: https://repository.universitas-bth.ac.id/id/eprint/296

Actions (login required)

View Item View Item